Minggu, 11 April 2010

Faktor yang mempengaruhi Disgrafia

Ada beberapa faktor yang yang mempengaruhi keidakmampuan menulis (disgrafia). Diantaranya motorik, perilaku, persepsi, memori, dan pemahan instruktur. Motorik halus yang lemah dalam hal gerak tangan yang lemah dalam menekan pensil akan meyulitkan anak dalam mengembangkan kemampuan menulis. Perilaku anak yang kurang memperhatikan dan konsentrasi akan menghambat anak untuk menulis. Hal yang menyulitkan menulis adlah persepsinya yang sulit dalam mendengar dan membedakan huruf-huruf. Memori anak yang sulit mengingat kembali yang hal-hal yang didengar dan dilihat juga menjadi unsur yang penting yang harus diperhatikan. Penyebab disgrafia belum diketahui penyebabnya , tetapi diduga karena adanya kejadian traumatic yang menganggu perkembangan si anak. Pengaruh keturunan juga ikut andil dalam penyebb disgrafia. Penyebab lainnya yaitu lesi, terdapat defisit sensorik penyimpanan laterisasi yang ada di otak.

Aziz, Rini.Utami. 2006. Jangan biarkan anak kita berkesulitan belajar. Solo : Tiga serangkai.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar